Laut merupakan karunia yang diberikan tuhan kepada manusia. Laut adalah tempat tinggal bagi banyak jenis ikan serta hewan laut lainnya. Banyak sumber daya yang dapat kita manfaatkan dari laut, mulai dari airnya yang dapat dijadikan garam, rumput lautnya yang bisa dijadikan jelly, hingga ikannya yang dijadikan bahan makanan. Laut juga bisa dijadikan sebagai tempat rekreasi dan jalur transportasi.
Tetapi jika laut sudah tercemar oleh sampah maka hewan-hewan di laut akan sulit bertahan hidup. Rusaknya terumbu karang juga menjadi akibat dari sampah plastik yang dibuang ke laut sehingga ikan-ikan kecil kehilangan tempat tinggalnya.
Hewan- hewan dilaut juga bisa keracunan karena memakan potongan-potongan sampah yang membusuk. Para nelayan yang biasa menangkap ikan di laut pun juga bisa terdampak karena ikan-ikan yang biasa mereka tangkap di laut sudah tercemar ataupun mati.
Dan yang paling signifikan bagi kehidupan adalah jika laut terkontaminasi sampah yang berlebihan dapat menyebabkan penurunan kesehatan kerang. Pemuatan nutrisi yang terus-menerus dan ledakan alga yang dihasilkan dapat merusak terumbu karang dan ekosistem pesisir dan diperkirakan akan meningkat frekuensi dan skalanya sebagai akibat dari perubahan iklim.
Dan jika ekosistem laut rusak maka lingkungan juga dapat terancam. Ancamannya antara lain adalah Tantangan besar dari overfishing, krisis iklim, polusi dan kehilangan habitat ekosistem laut sudah membahayakan stok ikan, biota laut, serta nyawa jutaan manusia yang bergantung padanya.
Lalu apa saja hal yang dapat kita lakukan untuk menghindari hal-hal tersebut? Kita bisa melakukan gaya hidup minim sampah.
Contohnya, saat berlibur ke pantai kita bisa membawa kantong untuk membuang sampah makanan yang kita makan, tidak membawa alat makan sekali pakai, mengurangi makanan dan minuman kemasan, mendaur ulang sampah plastik PET, membatasi penggunaan plastik dan juga membiasakan diri membuang sampah pada tempatnya.
Kita juga bisa melakukan kegiatan bersih bersih laut setiap minggu. Menghemat air juga harus di biasakan agar limbah air yang terbuang lebih sedikit. mengurangi polusi udara dengan cara lebih memilih naik kendaraan umum daripada kendaraan pribadi yang menghasilkan gas karbon.
Kelebihan energi yang kita gunakan dapat menyebabkan hujan asam, sehingga bisa merusak laut. Oleh karenanya, kita sebaiknya mengurangi penggunaan listrik seperti mematikan lampu di siang hari dan mencabut alat elektronik yang sedang tidak digunakan.
Kita juga bisa mengganti bahan bakar fosil dengan bahan bakar alternatif yang lebih ramah lingkungan. Kita juga bisa memberikan edukasi kepada masyarakat betapa pentingnya menjaga kebersihan laut.
Dengan begitu laut akan menjadi bersih dan bebas dari sampah plastik maupun sampah lainnya yang berdampak negatif bagi lingkungan laut Indonesia
Bagus dan menginspirasi,semangat nak,,😉👌
Ayo dukung Dhimas agar jadi juara!!👍🏻👍🏻👍🏻😎😁
Queen mom’s vote for you! One ❤️
Thank you mis
Mudah mudahan juara amin
Keren nak . Semoga bisa memotivasi semua orang. Karena kamu harus selalu ingat kata si Patrick Star : masih banyak ikan di laut
Moga² menang
Sangat meng inspirasi😎👍